Minggu, 28 Mei 2017

Sinkronisasi audio dan video menggunakan sony vegas

Ini adalah tutorial sinkronisasi video dengan audio yang sudah kita buat di postingan sebelumnya. Saya membuat postingan ini karena dipostingan sebelumnya saya pernah berjanji akan membuat tutorial simple bagaimana cara menggabungkan audio dan video nya.

Alat yang kita butuhkan tentunya sofwarenya, disini seperti yang sudah disebutkan di judul postingan ini saya menggunakan sony vegas, lebih tepatnya saya mengguanakan sony vegas 11 32 bit.

Ada yang harus di perhatikan bahwa untuk menjalankan software editing video seperti sony vegas, biasanya software ini meminta spesifikasi yang agak tinggi. Itu mengapa saya menggunakan yang versi 11 karena versi tersebut spesifikasi hardware yang dibutuhkannya masih belum terlalu tinggi. Sebenarnya sekarang sony vegas ini sudah ada yang versi 14 nya. pasti cukup berat untuk dijalankan, tapi jika laptop atau pc kalian mumpuni silahkan download saja.

Tahap yang akan kita lakukan adalah:

Membuat project folder baru agar pada saat pengeditan tidak bingung dan tidak lupa atau keliru dimana menyimpan file jenis video atau audio.

Proses penggabungan, disini adalah tahap paling lama saat pengeditan. Dalam tahap ini kita harus benar-benar jeli mendengar awal mulai vido dan awal mulai audio harus benar-benar pas.
Tahap rendering, tahap ini fungsinya menggabungkan video dan audio kita secara utuh.
Langsung saja kita ke video yang akan kita edit.

Membuat project folder, dengan cara buat folder judul project kemudian di dalamnya buat lagi 3 folder,yaitu video, audio dan finish.(jika ada file jenis lain seperti photo silakan ditambahkan sendiri).
Buka sony vegasnya kemudian buat file baru setelah itu langsung save. Tidak apa masih kosong juga, ini bertujuan sebagai antisipasi kalau-kalau terjadi hank saat pengeditan.
Setelah disave sekarang pilih tab explorer masukan kedua file tersebut ke dalam timeline, dengan cara drag and drop masing-masing file ke timeline.

Setelah masuk di timeline atur posisi audio agar sinkron dengan video, perlu diingat bahwa audio pada video pasti kecil jadipasang telinganya benar-benar. Pastikan audio dari Cubase dan dari videonya benar benar sama.
Catatan: jika videonya miring 90derajat ke kiri atau kenanan maka edit videonya dengan even pan&crop ini letaknya diujung masing-masing video.

 Setelah audio dengan audio sudah sinkron, dan video nya tidak miring saat nya rendering. Tapi jika ingin edit lagi silahkan pembaca saja yang tentukan.
Cara melakukan rendering adalah pilih loop yang akan dirender, kemudian klik file – render as. 

setelah muncul kotak dialognya kita setting kualitas video yang akan dihasilkan, disini saya memilih kualitas 1080, biar bagus walaupun ukurannya cukup besar. 
Biasnya rendering ini waktunya agak lama, tergantung durasi dan fpsnya. Semaking lama atau semakin besar fps maka semakin lama, begitupun sebaliknya. Yap, sekian dan terimakasih silahkan kunjungi blog ini secara berkala bagi yang ingin belajar gitar, karena kontennya akan diupdate terus menerus. Terima kasih.
Rekaman gitar series:

Read More

Cara bikin video cover gitar youtube (low budget)

Postingan ini akan membahas bagai mana cara membuat gitar cover yang ada di youtube tentunya dengan low budget. Tutorial ini ditujukan bagi kalian yang sudah pandai bermain gitar dan ingin mencoba unjuk gigi melalui youtube tapi kurang modal (hehe sama saya juga).

Sekalian juga dipostingan ini saya akan mengajarakan cara menambahka effect gitar rig agar hasil rekamannya lebih bagus lagi. Tapi pastikan kalian sudah mendownloadnya dari situs reminya yaitu _http://native-instrumen.com versi gratisnya sudah ada jadi silahkan di download yah. Kemudian, install hingga selesai, ikuti langkah selanjutnya nanti.

Kita tau kalau yang namaya rekam audio itu membutuhkan yang namanya audio interface agar hasil rekamannya bagus, tapi karna lowbudget kita tidak membutuhkan itu. Dan cara melakukannya sudah saya terangkan di postingan yang ini tentang bagaimana settingnya. Ada dua artikel, silahkan cari saja di blog ini.

Oke langsung saja yang diperlukan:

  • Gitar elektrik boleh akustik asal ada piezonya.
  • Laptop atau pc
  • Smartphone

Cara merekam gitar di cubase 

Kita akan rekaman live alias ngga bohongan, atau bukan seperti membuat video klip. Kita rekaman dengan memisah kan suara dan video. Suara kita masukanke komputer, sedangkan video kita rekam dengan smarphone. Kemudian setelah selesai kita gabungkan dengan software editing seperti sony vegas atau adobe premiere pro, dan lainnya kebetulan yang saya tahu hanya kedua itu saja.

Pastikan gitar kita sudah masuk ke komputer maksudnya sudah dicolokkan ke input mic. Kemudian sudah di setting dengan Cubase nya seperti yang diterangkan di postingan ini mengenai cara setting Cubase untuk rekaman

Tempatkan smartphone pada pencahayaan yang bagus, biasanya kualitas smarphone mempengaruhi. Pastikan smartphone sudah kita setting semaksimal mungkin gambarnya. Kalau belum tau silahkan searching dulu di google cara setting kamera smartphone agar kualitas videonya bagus.
Studi case yang akan saya buat hari ini adalah kita akan mengcover lagu canon rock. Yap betul sekali lagu ini dulu terkenal sekali. Yang saya lakukan adalah.

Mencari backing track lagu tersebut di youtube atau di google kemudian menyimpannya kedalam hardisk kita maksudnya diunduh:

Setelah kita dalam posisi ini, maksudnya sudah tersedia 2 track yaitu untuk gitar kita dan backing track canon roknya. Pastikan input gitar sudah terbaca dengan cara kliik tombol monitoringnya. Seperti:
Import filenya di bagian gitar backing tracknya seperti berikut:

Kemudian hasinya akan seperti ini:

Sekarang kita akan masuk pada cara memasukan effect gitar rig ke track gitar kita, cara nya pilih track gitar kita kemudian pilih insert yang ada di sebelahkiri, kemudian dibawahnya klik effect gitar rig nya.
Kemudian akan muncul gitar rignya. Setelah itu setting effect nya, kalian bisa coba-coba sendiri atau memilih preset yang sudah ada  disana. Tapi sya memilih membuat sendiri agar hasinya lebih maksimal. Settingan gitar rig saya seperti ini, di gitar saya cocok tapi di gitar kalian mungkin cocok mungkn tidak, silahkan dicoba sendiri.
Baik kita ke puncak nya yaitu, tinggal rekamannya. Tekan tombol rekam di smartpone setelah itu kita tekan tombol rekam juga di Cubase, dan bersiap rrooooooccckkkk..
Setelah selesai tinggal di save.

Selesaiii, sekarang tinggal menggabungkan antara video dan audionya, untuk tutorialnya akan saya tulis di postingan selanjutnya, karena saya kira sudah terlalu panjang di postingan ini. tapi hasilnya bisa dilihat dibawah. 
Rekaman gitar series:


Read More

Sabtu, 27 Mei 2017

Latihan peregangan jari tangan sebelum bermain gitar

Pemanasan jari tangan penting sekali dilakukan sebelum memainkan gitar. Sama halnya seperti olahraga, jika kita tidak pemanasan dulu jari tangan biasanya terasa kaku dan dikhawatirkan cedera.

Ibaratnya seperti ini ketika kita bangn pagi, kita tidak langsung berdiri kemudian pergi secepat mungkin ke kamar mandi, dan kalaupun bisa biasanya sering menabrak pinu atau apalah.
Pemanasan jari tangan ini tidak hanya menitik beratkan pada jari-jari tangan kiri atau kanan, akan tetapi dimulai dari bagu hingga ke ujung jari. Kita tahu bahwa jika kita memangku gitar elektrik dan itu berat, jika tidak pemanasan dulu maka akan cepat pegal nantinya. berikut silahkan disimak video tutorial peregangan tangan dan jari ala gitaris profesional favorite saya setelah syninster gates (A7X), yaitu jhon petrucci:



Iya iya saya faham pasti banyak yang ngga ngerti kan iihihi, ikutin aja yang dilakuin jhon petruci. Tapi intinya sama ko, sebelum main gitar itu harus peregangan atau pemanasan dulu.

Setelah kita peregangan tangan secara keseluruhan, sekarang saatnya ke jari-jari nya. Peregangan ini biasanya dibantu dengan software gitar pro. Caranya saya searching di _http://ultimate-guitar.com terus ketik di querynya warm up. Maka nanti akan muncul.

Cara penggunaan software ini sudah saya bahas di postingan yang lain. Jika belum membaca apa itu gitar pro, seri berapa yang harus di download dan bagaimana cara menggunakannya silahkan baca postingan saya yang ini tentang Meningkatakn Skill Bermain Guitar Mengunakan Software Guitar Pro 6.

Berapa lama waktu yang diperlukan untuk pemanasan jari dan lengan? Bebas. Tapi jangan terlalu lama, soalnya kalau-kalau terlalu lama nanti tangan nya jadi kelelahan dan mengakibatkan kurang maksimal saat perform.

Semoga postingan ini membantu, terimakasih.
Read More

Selasa, 23 Mei 2017

Latihan gitar dasar yang benar


Pribahasa mengatakan “practice make perfect”. Walaupun ada seorang yang menyatakan “Only perfect practice make perfect”.  Setuju sekali dengan kedua pernyataan tersebu bahwa untuk menjadi seorang yang pandai akan sesuatu, maka kita perlu berlatih dan berlatih. Berlatih yang bagaimana? Tentunya berlatih yang benar seperti yang dinyatakan oleh pernyataan yang kedua.

Untuk pandai bermain gitar, tentunya kita harus meluangkan waktu kita untuk berlatih. Berlatih teori musik dan tentunya tak lupa praktiknya. Kedua hal ini tidak bisa dipisahkan berlatih antara teori dan praktik.

Latihan gitar dasar adalah latihan yang dilakukan pertama kali oleh gitaris pemula, dan yang akhirnya lagihan dasar ini akan dipakai oleh para gitaris handal sebagai latihan pemanasan sebelum manggung. Olleh karena itu, latihan gitar dasar ini sebenarnya tidak mengalami perubahan yang cukup signifikan. Biasanya yang berubah adalah tempo.

Berikut adalah contoh latihan dasar

Untuk teori: berlatih membaca not balok atau tab gitar, agar semakin lancar dalam membacanya. Jika saat belajar gitar kita hanya bisa mengejanya, sekali-kali kita langsung mainkan saja.

Untuk prakteknya: berlatih meningkatkan kecepatan dan keakuratan jari kita. Biasanya kita sebut fingering. Latihan fingering ini banyak sekali tutorialnya di youtube. Kalau saya bikin videonya disini maka akan terlalu banyak, dan karena sebenarnya latihan fingering itu tidak ada perubahan signifikan.

Ketika kita berbicara soal akustik, pasti yang teringat dipikiran kalian adalah cover video-video yang diunggah ke  youtbe yang menyanyikan lagu-lagu yang sudah populer dan kemudian ikut terkenal. Dalam permainan gitarnya tidak ada yang spesial, mereka hanya membunyikan beberapa chord saja bahkan sederhana sekali, tapi jangan lupa mereka itu intinya bukan untuk mengcover instrumennya tapi nyanyiannya. Jangan tergiur oleh permainan gitar sederhana cover video mereka, itulah yang menyebabkan kita malas untuk belajar gitar. Teman saya pernah bilang, untuk apa jago main gitar, Cuma tau beberapa kunci saja bisa terkenal tuh di youtube. tapi bukan berarti kan kita juga hanya harus tahu beberapa kunci saja kan, untuk terkenal atau bisa bermain gitar.  Saya yakin, gitaris terkenal yang buta nada sekali pun (ada gitaris terkenal yang buta nada yang tidak bisa saya sebutkan namanya) sebenarnya jika mereka bisa dan ada waktu untuk belajar tangga nada pasti mereka akan belajar tangga nada. Mereka pasti ingin belajar gitar yang benar, bukan yang belajar gitar dari chord ke melodi.

Latihan gitar akustik yang baik adalah dengan cara kita bernyanyi bersama teman. Ya, kita bernyanyi lagu-lagu yag sedang populer saat itu misalnya. Jika kita punya waktu luang menurut saya sebih baik dipakai untuk latihan dasar, mengapa jika kita gunakan untuk latihan dasar maka manfaatnya pasti akan lebih terasa. Jujur saja latihan gitar dasar itu lebih baik dari pada latihan gitar akustik.
Tidak usah terburu saat berlatih gitar, rasakan musiknya. Rasakan iramanya, rasakan ketukannya, karena jika kita sudah terbiasa dengan ketukan yang pas, maka suara gitar yang rapi akan kita dapatkan. Tapi jika ingin latihan gitar meningkatkan kecepatan maka silahkan saja asal rapi.
Read More

Jumat, 19 Mei 2017

Setting Cubase untuk rekaman


Cubase adalah DAW favorit saya. Cubase memiliki banyak fitur, selain tidak hanya mudah digunakan. Dengan Cubase kita kan merekam suara gitarnya. Tapi sebelum merekamnya kita harus mempersiapkan cubasenya dulu.Oh iya, karena kita merekam suara gitarnya tidak memakai audio interface, maka kita akan memakai sebuah software tambahan yang namanya ASIO4ALL. Tenang, ini downloadnya gratis Ok
Download cubasenya dan ASIO4ALLnya dari internet, atau sudah saya sediakan linknya
Download Cubase
Download ASIO4All.
Install kedua software tersebut. Jangan lupa baca readme nya, agar proses penginstalannya lancar.
Setelah selesai penginstalan, sekarang colokan jack gitar yang sudah ada koverternya ke komputer dan headphone atau speakernya untuk monitoring. 
Kemudian baru buka cubasenya, lalu create new empty.
Setelah terbuka interface cubasenya, maka klik device – device setup.
Pada vst audio system, pilih asio4all. Setelah itu, klik di bagian bawahnya, kemudian klik kontrol panel. Klik gambar kunci Inggrisnya, aktivkan driver mic capture dan speakernya. Mic capture itu untuk pickup gitar, sedangkan speaker itu fungsinya untuk monitoring.


Setelah mengaktivkan drivernya, maka sekarang tinggal setting input outputnya dengan klik device vst conection. Setelah muncul kotak dialongnya klik inputnya dan pilih asio4all yang untuk mic capture tadi. Kemudian pada bagian output pilih juga asio4al yang pada speaker.

Selanjutnya adalah tinggal tambahkan track adudio kemudian monitor tracknya dengan mengklik tombl yang berwarna kuning nya. Selamat, sebenarnya sampai sejauh ini kalian sudah selesai taham perekamannya. Silahkan coba merekam gitarnya dengan mengklik tombol warna merah di panel atau di toolbar diatas.

Akan tetapi, jika dirasa suara gitar yang dihasilkan masih kurang enak didengar, alangkah baiknya meneruskannya ke tips yang ke tiga yaitu mengenai setting fx dan menghilangkan noise.

Noise ini sebenarnya ada karena sistem kelistrikan yang kurang tepat. Cara terbaik yang sebenarnya yaitu dengan membenahi sistem kelistrikannya, tapi itu agak malas untuk dilakukan, dan jika tidak dilakukan dengan benar maka mungkin terjadi kecelakaan. Oleh karena itu saya memberi alternatif dengan tips yang akan saya berikan di tutorial yang berikutnya.

Read More

Cara rekam suara gitar ke komputer dengan low budget

Di jaman sekarang ini, cara untuk memamerkan karya kita mudah sekali. Itu karena adanya internet. Jaman dahulu jika ingin menjadi seorang musisi kita harus membuat midi dan menawarkannya ke label label ternama. Kalau berhasil alhamdulillah, dan kalau gagal biasanya kecewa.


Salah satu platform yang paling baik sekali menurut saya sekarang ini adalah  youtube. Youtube adalah platform yang tepat untuk para gitaris berkarya. Sebut saja orang yang terkenal seperti sungha jung. Siapa gitaris yang tidak tahu dia.

Untuk tips kali ini saya akan membaginya menjadi beberapa bagian, itu karena jika saya kumpulkan dalam satu posting pasti pembacanya sudah pada kabur karena terlalu panjang.
  1. Persiapan software dan hardware
  2. Penginstalan dan settingan dasar
  3. Setting fx dan menghilangkan noise yang menggangu sewaktu rekaman

Langsung saja, langkah pertama yang harus dilakukan adalah.

Harus punya komputer atau pc. Komputernya minimal diatas Pentium 4 dengan ram 2gb. Komputer yang saya rekomendasikan adalah komputer yang sistem kelistrikannya baik. Baik bagaimana maksudnya? Maksudnya adalah sistem kelistrikannya sudah ada sistem groundingnya. Cirinya adalah kabel yang ada di rumah kamu sudah berisi 3, kalu isi kabelnya masih 2 berarti sistem grounding nya belum benar. Ada alternativnya, yaitu kita sambungkan suatu kabel ke casing pc pada bagian baut power suplay, kemudian ikatkan ujung kabel yang satunya ke besi, nah besinya ini di tancapkan ke tanah yang agak basah. Fungsi grounding ini adalah untuk meminimalisir noise yang ditimbulkan.


Gitar yang ada harus sudah ada pickupnya, kalau gitar elektrik pasti sudah ada pickupnya. Hanya tinggal membeli konverter nya saja.dari jack ¼ ke 3.5mm. akan tetapi jika kita ingin merekam gitar akustik yang tidak mempunyai pickup maka kita harus membelinya dulu, harganya sekitar 35rb-150rb an (itu masih termasuk murah yah).


Memilih software yang tepat, biasanya disebut DAW. DAW ini bukan hanya untuk merekam gitar saja, biasa juga merekam suara vocal, synthesizer (vst). DAW dijaman sekarang ini banyak sekali, ada Cubase (yang akan saya pakai), FL Studio, Magix, Logic Pro, Sonar, Acid, Studio One, Sonar, dan lain sebagainya. Mengapa saya memilih Cubase? Saya memilih Cubase karna menurut saya ini yang paling mudah. Dan cocok buat saya. Dimana dapat software ini? Sebenarnya software ini berbayar, tapi ada Cubase yang trialnya biasanya sekitar sebulan. Tapi dengan sedikit trik, kita bisa mengakalinya hingga biasa mencapai 100 tahun trialnya.


Audio interface, audio interface adalah suatu hardware yang bisa mengubah sinyal analog dari gitar kita menjadi sinyal digital untuk berada di komputer kita. Biasanya audio interface ini agak mahal tapi kita tidak akan menggunakan audio interface, ini. Karena kalau kita menggunakan audio interface ini maka budgetnya agak mahal.


Read More

Belajar chord dulu, atau Melody dulu yah?

Tiap-tiap orang yang baru belajar bermain gitar, pasti menanyakan gitar kunci dasar nya apa? Ada ngga lagu yang kunci dasarnya mudah? Ngga banyak pindah-pindahnya? Mengapa banyak gitaris pemula yang ingin belajar kunci gitar dasar. Padahal ngga ada yang namanya kunci dasar atau chord dasar. Semua chord itu penting, digunakan sesuai kebutuhan.


Sebagian besar lagu-lagu indonesia memang memiliki progresi chord yang ngga aneh atau istilahnya itu-itu aja. Saya sebut saja yaitu: C G Am Em F C Dm G. banyak sekali lagu-lagu yang bisa diiringi dengan chord tersebut.

Nah, gitaris pemula selalu ingin belajar chord tersebut. Merasa jika bisa menguasi chord diatas, maka ia sudah bisa main gitar. Tapi saya jamin jika sudah menghafal chord diatas, pasti selanjutnya akan bosan jika bermain gitar. Berbeda sekali dengan gitaris pemula yang tahu asal usul bagaimana chord tersebut dibentuk. Orang tersebut akan lebih menghargai sebuah chord dan progresinya dan akan lebih merasa tertantang untuk mempelajarinya lebih jauh.

Kemudian, ketika ingin meningkatkan skill untuk menjadi pemain melodi, pertanyaan nya adalah bagaimana cara belajar knci gitar melodi. Jawabannya tidak ada. Tidak ada itu yang namanya kunci melodi. Perlu diketahui bahwa. Sebelum belajar chord itu harusnya belajar melodi dulu. Bukan malah sebaliknya.

Chord itu dibentuk dari melodi, melodi yang dimainkan dengan bersamaan. Sebenarnya yang namanya scale itu tidak ada, itu adalah buatan dari maestro agar lebih mudah dipelajari. Semua orang bisa membuat scale nya sendiri. Tidak dilarang ko jika ingin membuat scale sendiri.

Banyak orang yang berfikir termasuk saya (dulu), belajar melodi itu dari chord. Dan ternyata salah, chord lah itu yang asalnya dari melodi. Jadi belajar melodi dulu baru belajar chord. Cara belajar melodi di gitar adalah dengan faham teori nya, yaitu tangga nada. Tidak ada jalan pintas untuk bisa menguasai melodi yang indah. Jika ingin belajar melodi belajar tangga nada, kemudian langsung terapkan di gitar, seperti yang sudah saya posting di halaman ini mengenai asal usul chordgitar.

jika kita ibaratkan melodi itu seperti merangkat kemudaian berjalan yang akhirnya berlari, sedangkan chord itu belajar langsung melompat. Sebelum bisa melompat apalagi sampai jauh, maka kita harus belajar berjalan dulu. Berjalan semakin kencang, kemudian baru bisa melompat. Sama halnya dengan giitar, sebelum melompat (pindah chord misalnya), jari kita dilatih berjalan-jalan dulu dengan mempelajari melodi. jangan menganalogikan bisa melompat pasti bisa merangkak atau bahkan berlari.


Chord gitar dibentuk olehmaestro musik hebat pada jaman dulu, intinya yang ingin saya sampaikan adalah, kita bebas membuat chord semau kita. Penamaan chord adalah cara agar chord yang kita buat biasa juga dimainkan oleh orang lain.

Jadi,jika masih ada yang bertanya, bagaimana belajar kunci gitar untuk pemula. Jawab saja, belajar melodi dulu baru belajar chord. Toh chord itu asalnya dari melodi kan.
Read More

Belajar memetik Senar gitar itu gimana sih?


Gitar dimainkan dengan cara dipetik, baik dipetik menggunakan jari maupun alat (pick/claver). Jadi, gitar bukan dimainkan dengan cara digonjreng/dicocok. Gitaris pemula setelah tau kunci dasar, biasanya bertanya bagaimana ngocoknya, atau gonjrengnya. Bingung sekali, maksudnya apa. Karena itu tidak ada aturannya. Gonjrengan pada lagu lagu pop indonesia, itu deselarasakan dengan tempo drum yang dimainkan. Tidak ada gonjrengan yang lebih baik atau lebih buruk.

Gitar dimainkan dengan dipetik, bukan digonjreng. Petikan dalam permainan gitar ada dua yaitu petik bersandar dan petik tidak bersandar. Istilah lainnya apoyando dan tirando. petikan bersandar maksudnya ketika jari kita selesai memetik sebuah senar, maka jari kita akan bersandar di senar diatasnya. Petikan persandar ini populer di kalangan pemain gitar bass. Tapi gitaris lead juga sering menggunakannya. Petikan tidak bersandar ini kebalikan dari petik bersandar. Jenis petikan ini biasanya dipakai oleh gitar 2 atau pemain rhythm (pengiring lagu) atau pengiring gitar 1(lead).

Jenis petikan ini dipakai tergantung keperluan. Kadang ada pemain bass yang menggunakan tirando dan apoyando. Ada juga alat yang digunakan untuk memetik gitar, yang fungsinya melindungi jari agar terlindung dari senar. Namanya fingerpick.


Untuk petikan menggunakan alat, itu tergantung kenyamanannya memegang pick/claver. Ada yang tangannya menutup, seperti mengepal ada pula yang sebagian 3 jari tangannya terbuka. Tidak ada cara memegang pick yang lebih baik atau lebih buruk. Atau tidak ada cara yang benar dan salah dalam memegang pick/clever. Itu tergantung kebiasaan da kenyamanan saat bermain gitar saja. Jangan menghakimi atau menjudge teman kita yang cara memegang picknya berbeda dengan yang kita tau. Mungkin saja teman kita nyaman dengan caranya memegang pick.

Kemudian, pick/claver mana yang bagus? Yang tebal atau yang tipis? Yang besar atau yang kecil? Yang mahal atau yang murah? Yang terbuat dari metal atau plastik? Yang dibeli atau yang dibikin? Pick yang bagus adalah pick yang nyaman kita pakai saat bermain gitar. Tidak ada alasan yang tebal atau yang tipis lebih bagus. Juga, tidak ada alasan pick yang besar atau lebih kecil itu lebih bagus. Apalagi yang mahal lebih bagus dari pada yang mudah, tidak ada alasan. Bahkan jika kita kreatif, kita bisa membuatnya sendiri, dari bekas kartu kredit yang sudah tak terpakai. Atau kemasan DVD plastik yang kita gunting. Atau bisa juga menggunakan bekas kartu perdana yang kita bentuk sedemikian rupa agar cocok dan nyaman di jari kita.

Memang kadang, pick yang lebih mahal itu lebih bagus dan lebih tahan lama. Tapi tidak semuanya seperti itu. Ada pick yang mahal kualitasnya jelek. Jadi jangan jadikan harga sebagai patokannya. Mungkin saja pick yang terbuat dari bekas kemasan DVD cocok untuk anda. Atau pick yang harganya Cuma 3rb-an cocok untuk anda. Silahkan saja dicoba.


Read More

Kamis, 18 Mei 2017

Sesuatu yang diperlukan Jika Ingin Pandai Bermain Guitar


Gitar dipelajari bukan hanya dari segi praktek, tapi harus dipelajari dari sisi teorinya juga. Seorang gitaris pemula biasanya mencari ilmunya dari internet dengan mengetikkan “bagaimana cara belajar bermain gitar untuk pemula” atau sesuatu yang mirip dengan kata kunci tersebut. Akan ditampilkan beberapa web yang merangking seperti “kunci dasar bermain gitar” atau “kunci gitar yang wajib dikuasai pemula” dan lain sebagainya. Harus saya katakan bahwa cara ini salah, dan tidak direkomendasikan. Cara ini memang cara tercepat untuk belajar gitar dan saya akui. Tapi gitaris ini tidak mengetahui dampak dari belajar gitar seperti ini. Berikut dampaknya

Cepat bosan

Orang yang belajar gitar dengan cara instan pasti cepat bosan ketika belajar gitar. Merasa bermain gitar itu tidak ada peningkatan, bahkan merasa tidak punya sedikit pun bakat dalam bermain gitar. Bahkan ada yang lebih parah, malah yang asalnya berniat belajar gitar ingin pindah ke alat musik lain yang dianggapnya lebih mudah. Tidak, itu salah. Tidak ada sesuatu yang lebih sulit atau lebih mudah itu tergantung bagaimana orang tersebut memandang hal tersebut. Jadi kalau tidak ingin cepat bosan saat belajar gitar, jang pakai cara instan.

Kurang termotivasi

Permainan gitar yang itu itu saja, pasti menyebabkan seseorang cepat bosan saat bermain gitar. Ketika kita punya gitaris idola, biasanya kita ingin sekali bisa memainkan not2 yang dimainkan oleh sang idola tersebut. Masalahnya adalah gitaris-gitaris pemula biasanya feeling-nya belum setajam gitaris yang sudah handal, oleh karena itu cara agar bisa memainkan not2 yang sama dengan gitaris idola kita, kita harus bisa membaca. Maksud membaca disini adalah membaca not2.

Jika kita bisa membaca not maka kita bisa membaca not yang dimainkan gitaris idola kita. Dimana kita tahu? Dari internet juga. Sekarang ini di internet, semua musik yang pernah diciptakan dan dipublikasikan pasti ada sheet musiknya. Sheet musik itu buku atau karya musik yang dimuat di dalam kertas. Agar bisa dimainkan oleh orang lain. Dengan kita biasa memainkan not2 yang sama dengan idola kita, biasanya kita akan lebih termotivasi. Dan agar kita lebih termotivasi kita jangan belajar gitar dengan instan.

Untuk belajar gitar dengan tanpa instan, maka kita hendaknya belajar dari runtutannya, yaitu mempelajari dulu teorinya baru praktik.

Salah satu dari yang paling penting adalah Notasi. Ya notasi musik adalah kunci utamanya. Semua gitaris professional pasti bisa membaca notasi. Dan, cara mereka mengajarkan nya pun pasti melalui notasi musik. Jadi jika ingin pandai bermain maka kita harus bisa membaca notasi musik

Read More